Hai friends, ketemu lagi yah... :) setelah sekian lama tidak nge-POSTING lagi..
Yuk bahas sesi berikutnya :) sesi kali ini akan membahas tentang kenyamanan menggunakan Operasi Sistem.
Lebih suka mana nih antara win 7 dan win 8 . (saya suka win 7) kenapa? Yuk kita bahas aja :)
Perkenalan dulu yaa.......
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Windows 7 adalah versi windows terakhir yang menggunakan menu start yang menggantikan versi windows sebelumnya, Windows Vista.[5] Windows 7 dirilis untuk pabrikan komputer pada 22 Juli 2009 dan dirilis untuk publik pada 22 Oktober 2009[6], kurang dari tiga tahun setelah rilis pendahulunya, Windows Vista.
Tidak seperti pendahulunya yang memperkenalkan banyak fitur baru,
Windows 7 lebih fokus pada pengembangan dasar Windows, dengan tujuan
agar lebih kompatibel dengan aplikasi-aplikasi dan perangkat keras
komputer yang kompatibel dengan Windows Vista.[7] Presentasi Microsoft tentang Windows 7 pada tahun 2008 lebih fokus pada dukungan multi-touch pada layar, desain ulang taskbar yang sekarang dikenal dengan nama Superbar, sebuah sistem jaringan rumahan bernama HomeGroup[8],
dan peningkatan performa. Beberapa aplikasi standar yang disertakan
pada versi sebelumnya dari Microsoft Windows, seperti Windows Calendar,
Windows Mail, Windows Movie Maker, dan Windows Photo Gallery, tidak
disertakan lagi di Windows 7;[9][10] kebanyakan ditawarkan oleh Microsoft secara terpisah sebagai bagian dari paket Windows Live Essentials yang gratis.
Windows 8 adalah nama dari versi terbaru Microsoft Windows, serangkaian sistem operasi yang diproduksi oleh Microsoft untuk digunakan pada komputer pribadi, termasuk komputer rumah dan bisnis, laptop, netbook, tablet PC, server, dan PC pusat media.[3] Sistem operasi ini menggunakan mikroprosesor ARM selain mikroprosesor x86 tradisional buatan Intel dan AMD. Antarmuka penggunanya diubah agar mampu digunakan pada peralatan layar sentuh selain mouse dan keyboard, sehingga Windows 8 di desain untuk perangkat tablet sentuh. Microsoft secara resmi merilis Windows 8 pada 26 Oktober 2012
bersamaan dengan peluncuran komputer perdana yang menggunakan Windows 8.[4] Versi percobaan Windows 8 berupa Consumer Preview dan Release Preview.[5] Pada 26 Juni 2013, Microsoft merilis versi Uji Coba dari Windows 8.1 (sebelumnya dikenal sebagai Windows Blue), sebuah peningkatan untuk Windows 8, Windows 7, Windows Vista, dan Windows XP. Pada 18 Oktober 2013, Microsoft merilis Windows 8.1 sebagai pembaruan gratis untuk Windows 8.
Nah, sekarang simak dari pengalaman saya ya guys, kebetulan saya bisa menginstall windows baik win 7 dan 8. Saat sesi penginstallan tidak ada masalah apapun bagi keduanya , namun saat penginstallan aplikasi2 seperti corel draw, adobe photoshop , win 8 masih meminta untuk mendownload netframework 3.5 (include 2.0 dan 3.0 ) meskipun bisa diatasi dengan cara mendownloadnya namun memakan waktu.
Beda adanya dengan win 7 yang saya install, semua aplikasi langsung masuk tanpa meminta apapun. Nah dari sisi ini dapat kita simpulkan guys kenyamanan dan efektifitas waktu . :)
dan semua kesimpulan kembali kepada kamu guys.
Yang saya install ini adalah win trial semua , ketika saya coba memakai win 8 original yang include pada laptop, semua aplikasi juga dapat diinstall mungkin karena semua pack sudah include ya guys...
Nah yuk mari pilih yang efisien dan efektif :) selamat memilih ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar